TMMD Berhasil Jawab Kebutuhan Pembangunan Masyarakat

Rohil (wartapesisir) – Geliat pembangunan pemerintah saat ini tidak hanya disektor proyek lelang saja. Melainkan, juga melalui program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang kian dinilai berhasil menjawab kebutuhan pembangunan masyarakat.

Selasa (9/7) pagi, di tengah rinai gerimis tepat di Taman Budaya Batu Enam, berlangsung rangkaian upacara Pembukaan Operasi TMMD Ke-105 tahun 2019 . TMMD itu dibuka dan diresmikan langsung oleh Bupati Rohil H Suyatno AMp.

Hadir mengikuti apel Kasrem 031 WB Kolonel Inf Asep Nugraha, Dandim 0301 Pekanbaru Letkol Inf Andri S, Dandim 0303 Bengkalis Letkol Inf Timy, Danposal Bagansiapi-api, Kadis, Kakan, Ka Badan, tokoh masyarakat dan segenap perwakilan suku se nusantara.

Bertindak selaku komandan upacara Kapt Inf Khairul Anwar. Dalam sesi pembukaan, selaku Dansatgas TMMD Letkol Inf Didik Efendi SIP membacakan laporan kesiapan Operasi TMMD Ke-105 tahun 2019. Kemudian disambung dengan penyerahan alat kerja kepada masyarakat oleh Bupati Rohil H Suyatno AMp.

Bupati Suyatno berharap kepada masyarakat sekitar sasaran TMMD untuk dapat membantu kelancaran pelaksanaan giat tersebut, sehingga dapat berjalan lancar dan maksimal demi aspirasi masyarakat.

“Saya harap agar TMMD Ke-105 ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Rohil khususnya di sekitar sasaran TMMD,” kata Suyatno.

Sementara itu, Dandim 0321 Rohil selaku pemilik hajat, Didik Efendi mengaku senang bisa berkarya bersama masyarakat. Bahwa ini merupakan suatu penghargaan untuk terus mengabdi di tengah-tengah masyarakat.

“Moment TMMD ini merupakan bagian dari kesempatan prajurit mengabdi di tengah-tengah masyarakat. Alhamdulillah, semoga TMMD selesai sebelum waktunya,” pungkas Didik.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *