Netizen Tuduh Dirinya Jadi Tersangka Prostitusi Online, Aldira Chena Berang

Jakarta (wartapesisir)  – Aldira Chena menjadi salah satu saksi yang diperiksa polisi berkaitan kasus dugaan prostitusi online. Gara-gara itu, model seksi tersebut kerap dibully.

Aldira mengaku sudah habis kesabaran melihat komentar negatif terhadap dirinya karena kasus dugaan prostitusi online. Dia berang sekali saat dituduh sudah menjadi tersangka kasus itu, seperti Vanessa Angel.

“Wahai netizen yg maha benar dan suci, yg suka menghina, membully bahkan menghakimi, seakan kalian tau semua kehidupan saya. Selagi saya masih bisa sabar dgn kata2 kalian saya akn tetap sabar. Tp kalau sudah pedes bgt kata2 kalian apa lagi menuduh saya sbg TERSANGKA, serta membawa2 ORANG TUA saya sprti nya kesabaran saya habis,” tulisnya di Instagram Stories, saat dikutip detikHOT, Senin (28/1/2019).

Aldira Chena meminta netizen untuk tak lagi mengusik dirinya. Dia juga meminta para netizen untuk berhati-hati dalam berkomentar di media sosial.

“Saya tidak pernah mengusik apa lagi menghina kalian. Jdi tlg berhati2lah dlm BERKOMENTAR jgn sampai MENYESAL,” tuturnya.

Kasus prostitusi online yang menimpa Vanessa Angel memang masih hangat dibahas. Hingga kini, Vanessa belum memenuhi panggilan sebagai tersangka atas kasusnya.

Sumber : detik.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *