Rohil (wartapesisir) —Kodim 0321/Rokan Hilir (Rohil) melaksanakan kegiatan pengecekan dan pemeriksaan kendaraan dinas Kodim dan jajarannya, pemeriksaan kendaraan dilaksanakan di halaman Makodim, Selasa (19/5/2020).
Pasi Intel Kodim 0321/Rohil Kapten Arh Efri Hardi Nasution S.Sos mengatakan, pemeriksaan dan pengecekan kendaraan dilakukan mulai dari kelengkapan kendaraan bermotor roda empat maupun roda dua seperti helm, lampu, rem, ban dan kondisi mesin.
Tidak hanya itu, Pasi Intel juga mengecek kelengkapan surat-surat diantaranya STNK, SIM dan KTA pengemudinya dalam rangka pelaksaan fungsi pegamanan dibidang materiil.
“Kita lakukan kegiatan ini secara mendadak dengan tujuan selain untuk menekan dan mengurangi serta mencegah terjadinya kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas,”katanya.
Selain itu lanjutnya, pemeriksaan juga untuk membudayakan disiplin berlalu lintas, mengetahui kondisi dan kelengkapan kendaraan dinas dan lebih penting kegiatan ini dilaksanakan guna meminimalisir terjadinya laka lalin yang dapat merugikan diri sendiri maupun satuan.
“Pengecekan seperti ini harus selalu dilakukan dengan tujuan memantau, mencegah dan segera mengambil tindakan dengan tepat terhadap gejala maupun kerusakan yang mengarah pada terjadinya kerugian personel dan materiil satuan”, paparnya.
Pasi Intel juga mengatakan, pemeriksaan sebagai salah satu cara untuk memastikan kendaraan bermotor baik Dinas dan milik pribadi yang akan diguakan dalam mendukung operasional tugas sehari-hari selalu dalam kondisi terbaik dan siap digunakan kapan saja.
“Kelayakan dan kelengkapan kendaraan wajib dimiliki bagi seluruh prajurit TNI, sebagai penunjang tugas sehari-hari” ujar Kapten Arh Efri Hardi Nasution.
Ditempat terpisah Komandan Kodim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi S.I.P.M.I.Pol mengatakan, kegiatan pemeriksaan itu dengan tujuan untuk menekan dan mengurangi pelanggaran.
Dandim secara tegas juga menyampaikan bagi anggota yang melanggar dan tidak lengkap surat- surat kendaraannya akan diberikan sanksi.
“Bagi anggota yang tidak lengkap surat – suratnya untuk saat ini akan diberikan teguran dan akan didata untuk dilengkapi,” kata Dandim 0321/Rohil.
Mengingat tingginya intensitas tugas diwilayah Kodim 0321/Rohil tambahnya, untuk itu perlu dilaksanakan pengamanan materil diantaranya pemeriksaan kendaraan bermotor baik motor Dinas dan Milik pribadi.
“Karena kesiapan dalam pelaksaan tugas tidak terlepas dari kesiapan kendaraan yang digunakan, sehingga perlu diadakan pemeriksaan kendaraan secara rutin dan berkala,” pungkasnya.
Penulis : sagala