Batituud Bersama Kapolsek dan Camat Kembali Himbau Pengunjung Pasar

Rohil (wartapesisir) –Mencegah penyebaran virus covid 19 adalah merupakan tanggung jawab kita bersama agar wabah yang menjadi ancaman tersebut segera habis sehingga kita bisa kembali melaksanakan aktifitas seperti biasa.

Tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat TNI, Polri, medis dan aparat pemerintah tetapi harus ada dukungan dari seluruh lapisan masyarakat.

Batituud Koramil 05/Rimba Melintang bersama Kapolsek Bangko Pusako AKP K.Sirait dan anggota, Camat Bangko Pusako H.Bakhori dan Tim Medis Puskesmas Bangko Jaya melaksanakan himbauan New Normal penegakan disiplin protokol covid-19, Kamis (11/6/2020).

Himbauan New Normal dan penegakan disiplin protokol covid-19 dilakukan di pasar tradisional Jalan Lintas Riau-Sumut, Balam km 8, Kepenghuluan Bangko Jaya, Kecamatan Bangko Pusako, Rokan Hilir (Rohil).

Danramil 05/RM Kapten Czi A Panjaitan melalui Batituud Pelda Samsul Azhar mengatakan, himbauan yang ditujukan kepada seluruh pengunjung pasar tersebut agar selalu mematuhi protokol kesehatan seperti yang telah ditetapkan oleh pemerintah daerah yaitu Bupati Rokan Hilir.

“Kepada warga yang datang ke pasar tersebut tanpa menggukan masker dihimbau untuk pulang mengambil masker atau diarahkan untuk membeli untuk menjaga kesehatan,”katanya.

Pos terkait