Tim Penilai Lomba Binter Kunjungi Kodim 0321/Rohil

ROKAN HILIR – Dandim 1321 Rokan Hilir (Rohil) Letkol Arh. Agung Rakhman Wahyudi M.I.Pol menerima kedatangan Tim Penilai Lomba Pembinaan Teritorial (Binter) Tingkat Kodim pada Jajaran Korem/031 Wirabima, Kodam I Bukit Barisan. Senin (9/8/2021), di Makodim 0321/Rohil.

Tim Penilai Lomba Binter dipimpin oleh Kasubdin Komsos dan Bhakti TNI Kolonel Inf. Pranito Dwinarwan S.I.P, beranggotakan Kolonel Inf Joko Triyanto ( Wakatim), Mayor Inf Muhammad Nuryadi dan Kapten Inf Abdillah dari Pasi Ter KOREM 031/WB/ sebagai Pendamping.

Kedatangannya tim tersebut dalam rangka penilaian Lomba Binter Satkowil tingkat Kodim jajaran Korem 031/WB dengan maksud untuk mengevaluasi sejauh mana pelaksanaan program kerja TNI-AD Bidang Binter oleh Satuan Komando Kewilayahan.

Kasubdin Kolonel Pranito Dwinarman mangatakan, lomba Binter tingkat Kodim ini dilaksanakan dua tahun sekali, dan dilakukan secara terpusat oleh Pusat Teroterial Angkatan Darat (PusterAD).

“Tentunya Kodim Rohil ini mewakili Kodam Bukit Barisan yang disiapkan untuk mengikuti lomba antar kodim-kodim yang lain,” kata Kolonel Pranito saat diwawancarai sejumlah wartawan dihalaman Makodim setempat, Senin (9/8/2021).

Dikatakannya penilaian lomba ini mencakup dalam kegiatan Kodim yang terprogram maupun tidak terprogram yang tentunya dapat diandalkan pemerintah daerah dalam memberikan kontribusi kepada masyarakat.

Disebutkannya Kegiatan itu disaat pandemi ini sangat diharapkan oleh pimpinan TNI AD khususnya Kepala staf AD. “Keberadaan satuan-satuan Kowil sebagai insan Teritorial harus bisa membantu masyarakat,” sebutnya

Hal ini kata Kolonel Pranito tentunya harus bersinergi dengan unsur yang ada terutama pemerintah daerah, Polri maupun unsur lainnya terutama dalam menekan angka masyarakat yang terpapar virus COVID-19.

“Kodim bekerjasama dengan pemerintah daerah dan Polri membantu menekan seminimal mungkin dalam terjadinya korban korban yang terpapar COVID-19,” katanya.

Selanjutnya kata Kasubdin Kolonel Pranito, Kodim harus mampu memberikan kesadaran kepada masyarakat bahwa protokol kesehatan merupakan suatu kebutuhan hidup saat ini.

“Himbauan tetap dirumah saja bukan berarti tidur saja dirumah, tapi tetap melakukan aktivitas, aktivitas yang sehari-hari yang dapat menunjang dalam kehidupan sehari-hari, hal inilah salah satu yang harus dilakukan Kowil dan saat ini sedang dilombakan,” ungkap Perwira Menengah Mabesad ini.

Pada kesempatan itu Tim ini juga menyempatkan diri untuk meninjau sarana Operasional Karhutla yang dimiliki Kodim 0321/Rohil sekaligus melihat kegiatan ekonomi kreatif yang dilakukan oleh ibu-ibu Persit Kartika Candra Kirana Kodim 0321/Rohil yang dipusatkan di belakang Makodim itu. (**)

Pos terkait