BAGANSIAPIAPI – Tingkat pendidikan yang memadai merupakan hal mutlak dimiliki oleh seorang pemimpin Daerah selevel Bupati. Untuk membangun suatu daerah kabupaten diperlukan ilmu dan dedikasi yang tinggi dari seorang pemimpinnya.
Hal demikian disampaikan oleh Amansyah, salah satu dari Juru kampanye (Jurkam) Pasangan Calon Bupati Wakil Bupati nomor urut 2, H. Bistamam-Jhony Charles (Bijak) saat mengelar Kampanye dialogis di Kepenghuluan Bagan Jawa, Kecamatan Bangko, Kamis (10/10/2024) malam.
“Omong kosong negeri ini bisa di bangun, kalau Pemimpin itu tidak memiliki pendidikan yang cukup, dalam memimpin perlu dedikasi dan berilmu. Keberanian saja tidak cukup bapak ibuk sekalian, karena kalau tidak begitu maka semua aturan akan di tabrak semua, hari ini terjadi aturan di tabrak semua,” tegas Amansyah dalam orasi politiknya.
Oleh karena itu Ketua DPD Partai PAN Rohil ini, Pihaknya sebagai partai koalisi mempersembahkan pasangan H. Bistamam dan Jhony Charles kepada seluruh masyarakat Kabupaten Rokan Hilir.
“Bapak ibu sekalian, pasangan yang akan kita beri mandat memimpin Rohil lima tahun kedepannya ini memiliki dedikasi, memiliki kredibilitas dan memiliki Pendidikan yang mempuni,” kata Amansyah yang juga sebagai anggota DPRD Rohil itu.
Amansyah menyampaikan keyakinannya jika Paslon BIJAK nomor urut 2 ini terpilih, maka Rohil akan memiliki pemimpin yang berkeadilan
“Maka dari itu, marilah kita semua yang ada di sini secara bersama – sama mengajak seluruh sanak Keluarga dan Sahabat -sahabatnya pada tanggal 27 November 2024 nanti mencoblos nomor urut 2,” ajak anggota DPRD Rohil 5 periode itu.
Amansyah juga mengatakan bahwa saat ini hampir seluruh tokoh- tokoh berpengaruh baik yang berada di Kabupaten Rohil maupun yang berada di luar Rohil semua memberikan dukungan dan restu kepada pasangan Calon Bupati Wakil Bupati H. Bistamam Jhony Charles.
” Nanti mungkin akan ada serang -serangan apa namanya orang sedekah . Nanti kalau ada orang sedekah di ambil saja, namanya orang sedekah dan anggaplah itu selama 3 tahun lebih tidak ada memberi apa-apa,” ujarnya, disambut teriakan”Ganti Bupati ” oleh peserta kampanye.
Sementara itu ketua Tim Kampanye BIJAK, Basiran Nur Effendi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pihaknya bersama 5 partai lainnya optimis mampu memenangkan kontestasi pilkada Rohil 2024 ini.
“InsaAllah mampu memenangkan Calon Bupati Wakil Bupati H. Bistamam Jhoni Charles menjadi Pemimpin 5 tahun kedepannya,” tegas anggota DPRD Rohil yang menjabat sebagai wakil ketua ini.
Wakil ketua DPRD dua periode ini menghimbau kepada masyarakat di seluruh penjuru wilayah Rokan Hilir agar bersama -sama mencoblos pasangan Bijak nomor urut 2 pada tanggal 27 November 2024 mendatang.
”sampaikan kepada seluruh sanak keluarga kita untuk memenangkan dan mencoblos Calon Bupati Wakil Bupati H.Bistamam Jhony Charles pasangan nomor urut 2, sehingga Pasangan Bijak ini memenangkan kompetisi Pilkada ini,” seru Basiran Nur Efendi.
Hadir dalam Kampanye Dialogis itu Calon Bupati H.Bistamam, Calon Wakil Bupati Jhony Charles, Anggota DPRD Riau Abu Khori, anggota DPRD Rohil Perwedissuito, Sutiyo Pramono,Tokoh Masyarakat Azhar Syakban, Mantan anggota DPRD Riau 2 Periode Asri Auzar.
Tampak pula hadir para perwakilan dari partai pengusung, para jurkam lainya, Tokoh Masyarakat setempat, tokoh Agama, Mantan Penghulu, team pendukung Paslon 02 serta masyarakat Bagan Jawa sekitarnya. (redaksi/rls)