Pembangunan Box Culvert Sasaran 6 Capai 30 Persen

Rohil (wartapesisi)– Pengerjaan pembangunan box culvert pada sasaran 6 terus digesa Satgas TMMD ke 111 bersama masyarakat. Hingga saat ini, pengerjaan pembangunan telah mencapai 30 persen, Rabu (16/6/2021).

Sasaran 2 pembangunan box culvert tersebut tepatnya berada di RT 04 RW 02 Dusun Suka mulya jaya Kepenghuluan Bagan Sinembah Jaya kecamatan Bagan Sinembah Raya (Basira).

Disasaran 6 ini, Satgas Gabungan TMMD bersama masyarakat bersama TNI dan Polri secara bersinergi bergotong royong dalam menggesa pembangunan box culvert.

Pembuatan box culvert dengan ukuran 8x 2 meter di jalan penghubung antar dusun suka mulya jaya dengan dusun meranti Desa Bagan Sinembah Jaya telah sampai tahap merakit besi angker box culvert dan mencapai 30 persen.

Danramil 03 Bgs Kapten Inf Y Mendropa mengatakan, pelaksanaan kegiatan sasaran  Fisik  pembuatan box Culvert  dijalan penghubung antar Dusun, untuk mempermudah akses transporasi desa.

“Box culvert ini ntuk mempermudah masyarakat membawa hasil perkebunan kelapa sawit menuju pabrik pengolahan kelapa sawit yang ada di desa Bagan simbah jaya,”katanya.

Masyarakat sebutnya, juga sangat antusias menyambut kedatangan satgas gabungan TMMD. Selain kegiatan Fisik TMMD ke-111 juga menyasar kegiatan-kegiatan non fisik.

Pos terkait